Kawasan wisata kota Batu, Malang, Jawa Timur, tidak hanya menawarkan wisata alam dengan udara yang sejuk. Kini berdiri wahana hiburan Batu Night Spectacular (BNS). Sesuai dengan namanya, wisata ini dibuka sejak sore hingga tengah malam. Konsep BNS adalah hiburan keluarga, jadi berbagai fasilitas untuk anak maupun dewasa tersedia.

Tiga tempat ini bisa dijadikan referensi untuk memulai petualangan Anda dan keluarga. Ada wisata malam, wahana permainan unik dan wisata sejarah. Mana yang Anda pilih?

Jenis permainan sangat beragam seperti: sinema 4D, sirkuit go kart, slalom test, drag race, taman lampion, galeri hantu, berburu hantu, air mancur menari, layar bisokop sepanjang 50 meter dan mouse coaster. Seru lo, bermain dengan latar belakang alam pegunungan Batu yang sejuk. Sambil bermain, dengan berada di posisi dataran tinggi, pengunjung bisa menyaksikan lansekap Kota Batu dan sekitarnya di malam hari.

Keindahan pengunungan juga tersaji utuh jika Anda mencoba naik sepeda udara sebelum senja tiba. Sepeda yang bisa dinaiki dua orang tersebut akan melintas di atas rel yang berada di ketinggian 10 meter dari permukaan tanah. Sambil terus mengitari kawasan hiburan dan indahnya panorama alam Kota Batu, sungguh terasa hembusan udara sejuk menerpa kulit.

Untuk anak-anak, jangan ketinggalan masuk ke wahana Lampion Garden. Di arena seluas setengah lapangan bola itu bertebaran puluhan lampion dengan cahaya warni-warni berukuran kecil sampai besar. Bentuknya pun unik dan menarik, ada bentuk binatang, bunga, balon udara sampai miniatur Menara Eiffel. Di wahana itu, biasanya pengunjung selalu berfoto untuk melengkapi kenang-kenangan. Soal tarif masuk cukup siapkan Rp 10 ribu, selanjutnya untuk masing-masing wahana pengunjung harus membeli tiket lagi.

Transportasi menuju BNS juga tidak sulit. BNS berada di sebelah barat sekitar 5 km dari Kota Batu. Bagi pengunjung yang tidak membawa kendaraan sendiri, banyak angkutan umum yang akan membantu menuju ke sana. Penginapan pun sangat banyak, sebab BNS menjalin kerjasama dengan hampir semua hotel di kawasan Batu dan sekitarnya.

Batu Night Spectacular merupakan obyek wisata yang baru dibuka pada bulan Januari 2009. Terletak di kota Batu, Malang. Mengedepankan konsep hiburan malam yang kaya akan atraksi lampu dan wahana yang mirip dengan Jatim Park. Suasana BNS cukup ramai walaupun tidak seramai Jatim Park.

Tiket masuk hari Senin - Jumat Rp 5.000,-
Tiket masuk hari Sabtu - Minggu Rp 10.000,-

Catatan: Tidak ada tiket terusan di lokasi wisata ini. Wahana yang ada: gokart yang tampak menantang (tiket Rp 25.000,safety riding: standar internasional, baju balap dan helm sudah termasuk) wahana rumah hantu, wahana film 4 dimensi,sepeda udara tertinggi (sekitar 10 meter dpl), cukup menarik sambil menikmati kilauan cahaya lampu kota Batu dari atas dan melihat berbagai wahana yang tampak dari atas.

Wahana permainan ini cocok untuk semua usia mulai anak-anak, remaja, dewasa bahkan orang tua sekalipun. Setiap hari di BNS terdapat atraksi air mancur menari yang dapat disaksikan secara gratis di area food court BNS pada pukul 20.30 dan 22.30 wib setiap hari.

Satu-satunya di Jawa Timur


SPECTACULAR SHOW

Air mancur menari
Layar terpanjang di Indonesia (50m)
Live music & laser show
Every day 20.30 & 22.30 wib.
Di area food court BNS



OPENING NOW ( BNS )

Batu Night spectacular
Hiburan Terlengkap Seluruh Keluarga


Senin – Jumat : Rp.5000
Sabtu , Minggu & Hari libur : Rp.10.000


Setiap Hari Buka : pk.15.00 wib
Tutup : 23.00 wib
(Kecuali Sabtu & Hari Libur pk.24.00 wib)


WAHANA-WAHANA YANG TERSEDIA:

1. CINEMA 4D
2. CIRCUIT GO KART
3. SLALOM TEST
4. DRAG RACE
5. LAMPION GARDEN
6. GALLERY HANTU
7. BERBURU HANTU
8. NIGHT MARKET (250 STAND)
9. LAYAR TERPANJANG (50M)
10. AIR MANCUR MENARI
11. RUMAH KACA
12. MOUSE COASTER
13. CAFÉ OTOMOTIF
14. FLYING SWINGER
15. DISCO BUMPER CAR
16. SEPEDA UDARA TERTINGGI (10 M)
17. AERO TEST
18. KIDS ZONE (25 MACAM MAINAN ANAK )
19. GAMES ROOM
20. TRMPOLIN
21. HAND PHONE CENTER
22. CAFÉ HANTU ELITE
23. KARAOKE KELUARGA
24. FOOD COURT (1.000 SEAT)
25. WARUNG BETHANIA
26. DAN MASIH BANYAK LAGI

Jl. ORO-ORO OMBO 200 KOTA BATU
MALANG – JAWA TIMUR – INDONESIA
TELP. 0341-5025111


Didirikan di atas lahan seluas 4 hektar, BNS yang terletak di Desa Oro-Oro Ombo ini memiliki fasilitas outdoor dan indoor. Ada 26 wahana yang meliputi empat jenis wisata, masing-masing wisata kuliner, permainan, belanja, dan wisata hiburan.

Source : Wisata Malang

Kamis, 30 Juli 2009 Posted in | | 0 Comments »

One Responses to "Batu Night Spectacular (BNS), Kota Batu, Jawa Timur"

Write a comment